Categories Uncategorized

Sidokkes Polres Garut Gelar Bakti Kesehatan Bagi Siswa Disabilitas Dalam Rangka Hut Bhayangkara Ke-79

Garut | Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79, Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Garut melaksanakan kegiatan Bakti Kesehatan (Baktikes) dengan menyasar kalangan disabilitas di SLB Muhammadiyah Karangpawitan, Kabupaten Garut.

Kegiatan yang di laksanakan sebagai bentuk kepedulian dan pelayanan kesehatan ini menyentuh sebanyak 62 siswa disabilitas di sekolah tersebut.

Pemeriksaan kesehatan yang di lakukan meliputi pemeriksaan kesehatan, pemeriksaan tekanan darah untuk siswa dan para guru, serta pemberian multivitamin guna menunjang daya tahan tubuh mereka.

Kegiatan berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme dari para siswa dan guru. Tim Sidokkes Polres Garut memberikan pelayanan kesehatan dengan pendekatan yang ramah dan penuh empati, menyesuaikan metode komunikasi dan pendekatan terhadap para siswa penyandang disabilitas.

Kanit Kesehatan Polres Garut menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk nyata kepedulian Polri kepada masyarakat, khususnya kaum disabilitas yang membutuhkan perhatian lebih dalam hal kesehatan.

Selain itu, kegiatan ini juga sebagai bentuk sinergi antara Polri dan lembaga pendidikan dalam rangka membangun kesadaran pentingnya kesehatan sejak dini.

“Semoga melalui kegiatan ini, para siswa SLB dapat terus sehat dan semangat dalam menempuh pendidikan, serta menjadi bagian dari generasi bangsa yang tangguh,” ujar Kasi Dokkes Polres Garut Penata TK I Aceng Ridwan, Skep., Ners., di sela-sela kegiatan. Selasa (17/6/2025).

Kegiatan Baktikes ini mendapat apresiasi dari pihak sekolah dan para orang tua siswa, yang merasa terbantu dengan adanya layanan pemeriksaan kesehatan langsung dari kepolisian.

Sidokkes Polres Garut berkomitmen untuk terus mendekatkan layanan kesehatannya kepada seluruh lapisan masyarakat.

The post Sidokkes Polres Garut Gelar Bakti Kesehatan Bagi Siswa Disabilitas Dalam Rangka Hut Bhayangkara Ke-79 appeared first on Sorot Garut.

Lainnya

Mungkin anda Suka

Kapolres Garut Pimpin Apel Dan Gladi Lapang Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi Dan Gempa Bumi Tahun 2025

Garut – Dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan terhadap potensi bencana alam di wilayah Kabupaten Garut, Polres…

Pererat Ukhuwah dan Sinergitas, Kapolres Garut Silaturahmi dengan Ulama

Garut | Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif, Kapolres Garut AKBP…

Polres Garut Tunjukkan Kepedulian, Antar Dua Lansia Asal Bogor yang Kehilangan Surat Penting

Garut – Sikap kepedulian dan rasa kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh jajaran Polres Garut. Pada Selasa…