Categories Uncategorized

Polres Garut Bersama Forkopimda Gelar Aksi Bersih Sampah Di Sungai Cimanuk Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2025

Garut – Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Polres Garut bersama unsur Forkopimda Kabupaten Garut menggelar kegiatan Aksi Bersih Sampah di kawasan pinggiran Sungai Cimanuk, tepatnya di Desa Haurpanggung, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut.Kamis (05/06/2025).

Kegiatan ini dihadiri oleh dihadiri Bupati Garut, Wakil Bupati Garut, unsur TNI dari Korem dan Kodim, Kasat Samapta Polres Garut serta jajaran SKPD, Camat Tarogong Kidul, Kepala Desa setempat, staf ahli, serta elemen masyarakat yang turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini.

Dalam kegiatan tersebut, para peserta tampak antusias dan bekerja sama membersihkan tumpukan sampah di sepanjang bantaran Sungai Cimanuk.

Kasat Samapta AKP Ardiyanto mengatakan aksi ini tidak hanya sebagai simbol peringatan tahunan, tetapi juga menjadi sarana edukasi dan ajakan kepada masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar.

Kegiatan aksi bersih ini dilakukan sebagai wujud kepedulian dan tanggung jawab bersama terhadap kelestarian lingkungan, khususnya menjaga kebersihan daerah sempadan sungai dari tumpukan sampah yang dapat mencemari ekosistem dan memicu timbulnya berbagai penyakit.

“Kami dari Polres Garut bersama Forkopimda mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk terus menjaga kebersihan lingkungan, khususnya sungai sebagai sumber kehidupan. Kegiatan ini juga bentuk nyata komitmen kami dalam mendukung pelestarian alam,” ujar AKP Ardiyanto di sela kegiatan.

Melalui aksi ini, Polres Garut bersama Forkopimda ingin menunjukkan bahwa sinergi lintas sektor sangat penting dalam menjaga lingkungan hidup yang bersih dan berkelanjutan untuk generasi mendatang.

Lainnya

Mungkin anda Suka

Pesta Rakyat Garut Polisi Sudah Meminta Keterangan 11 Saksi

Pesta Rakyat Garut Polisi Sudah Meminta Keterangan 11 Saksi

Musibah Pesta Rakyat Garut kini penanganannya ditarik oleh Ditreskrimum Polda Jawa Barat. Setelah sebelumnya Senin…

Beri Apresiasi Pemenang Kreasi Polri Untuk Masyarakat, Kapolri: Terus Kembangkan Potensi Diri

Beri Apresiasi Pemenang Kreasi Polri Untuk Masyarakat, Kapolri: Terus Kembangkan Potensi Diri

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri kegiatan Awarding Day yang bertajuk ‘Polri untuk Masyarakat’ yang…

Pencarian Wisatawan Tenggelam di Puncak Guha, Tim SAR Gabungan Sisir Lautan Garut

Pencarian Wisatawan Tenggelam di Puncak Guha, Tim SAR Gabungan Sisir Lautan Garut

Garut – Upaya pencarian terhadap korban wisatawan tenggelam di kawasan perairan Puncak Guha, Kecamatan Bungbulang,…